Pada tau kue nastar kan? kalo gak tau, klik disini. nah, sekarang udah pada taukan? Oke, mumpung lagi bulan puasa, dan yang pastinya mau lebaran, kita mau bagi-bagiin cara buat kue nastar nih.
Kalo kamu berfikir "Kenapa gak beli aja, kan lebih praktis." maka kamu benar. memang benar sih jika kamu beli akan lebih praktis, tetapi coba deh sekali ini aja untuk buat kue kamu sendiri. Rasanya pasti beda kue beli dengan kue buatan sendiri, jika kita makan kue buatan sendiri, kayanya lebih bangga gitu. Oke, saatnya kita bikin kue nastar kita. Lebih lengkapnya lagi, kita akan buat "Kue Nastar Keju Untuk Lebaran"
Resep Kue Nastar Keju Untuk membuat isi kue nastar :
- 600 gram nanas, parut
- 5 cm kayu manis
- 1/2 sdt garam
- 200 gram gula pasir
- 3 butir cengkeh
Untuk kulit kue nastar keju:200 gram margarin
- 3 sdt air jeruk lemon
- 2 kuning telur
- 425 gram tepung terigu
- 50 gram susu bubuk
- 100 gram mentega
- 100 gram gula tepung
- 200 gram keju cheddar parut
Jangan lupa juga bahan untuk olesan atas kulit nastar:
- 2 kuning telur + 2 sdm susu cair
- 50 gram keju parut untuk taburan
Dan berikut adalah cara pembuatannya :
Untuk Isi:
- Masak nanas,
- kayu manis dan cengkeh sampai kering.
- Masukan gula pasir dan garam.
- Aduk sampai kering.
- Tambahkan air jeruk lemon.
- Aduk rata dan dinginkan.
Setelah proses pembuatan isi kue nastar diatas selesai, lakukan juga
- Kocok margarin, mentega dan gula halus selama 30 detik. Tambahkan kuning telur. kocok rata
- Masukan tepung terigu, susu bubuk dan keju parut. Aduk rata.
- Ambil sedikit adonan, beri isi dan bentuk bulat. Letakan di loyang yang beroles margarin.
- Oven 5 menit dengan suhu 140 C. Keluarkan dari oven, oles kuning telur kemudian taburi dengan keju parut.
- Oven lagi selama 25 menit dengan suhu 140